Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - KLovers,
Gregorius Ronald Tannur, terpidana kasus pembunuhan Dini Serra, kembali ditangkap di rumahnya di kawasan Pakuwon, Surabaya, pada Minggu, 27 Oktober 2024 sore. Putra mantan anggota DPR RI Edward Tannur itu harus menjalani vonis lima tahun penjara, setelah Mahkamah Agung menganulir vonis bebasnya. Selain Ronald, 3 hakim Pengadilan Negeri Surabaya yang memberikan vonis bebas juga ikut ditangkap. Kejadian ini menguak adanya dugaan makelar kasus yang menyeret nama Zarof Ricar, mantan pejabat di MA. Zarof sendiri sudah ditetapkan menjadi tersangka pada 24 Oktober lalu. Kejagung juga telah menyita uang senilai Rp 920 miliar dan emas batangan seberat 51 kg dari kediaman Zarof di kawasan Senayan, Jakarta. Uang ratusan miliar itu didapatkan saat penyidik menggeledah kediaman Zarof terkait dugaan pemufakatan jahat suap untuk mengondisikan putusan kasasi Gregorius Ronald Tannur. Ini detik-detik penangkapan Ronald yang dicecar pertanyaan-pertanyaan pedas oleh rekan media.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/iqb)
Advertisement
Denny Sumargo Jalani BAP Atas Laporannya Kepada FA, Farhat Abbas Malah Ajak Taruhan Rp 1 M
Rizky Febian Hadiri Sidang Isbat Pernikahan: Soal Buku Nikah, Saya Udah Percayakan Sama WO
Farhat Abbas & Agus Salim Tidak Hadiri Mediasi, Ini Reaksi Densu, Novi & Pablo Benua
Tak Pernah Tahu Berapa Penghasilannya, Ayu Ting Ting Akui Jadi Sandwich Generation Sejak Dulu
Hadapi Sidang Perceraian dan Dugaan Penggelapan Mobil, Edward Akbar Terancam 5 Tahun Penjara
Viral Ivan Sugianto Didatangi Ahmad Sahroni di Polrestabes Surabaya, Ada Apa?
Lakukan Adegan Tak Senonoh di Mobil, Seorang Pria Tabrak Pejalan Kaki di Sleman
Permohonan Cerai Ditolak 2 Kali, Bagaimana Nasib Andre Taulany?