Detik-Detik Wisatawan Kedung Tumpang Tulungagung Hilang Terseret Ombak Besar

Diperbarui: Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Kabar duka datang dari destinasi wisata Pantai Kedung Tumpang di Desa/Kecamatan Pucanglaban Kabupaten Tulungagung pada Minggu, 13 Oktober 2024 lalu, pukul 08.30 pagi. Seorang wisatawan bernama Roni Josua Simanjuntak yang berusia 20 tahun asal Medan, Sumatera Utara, terhempas ombak besar, dan hingga kini belum ditemukan. Saat itu, korban datang bersama rombongan dari Kampung Inggris Kediri.

Setelah berfoto, para siswa tersebut kembali naik ke area yang lebih aman. Korban yang saat itu masih berdiri di pinggir tebing, tak menyadari ketika ombak besar datang dan menyeretnya. Pasca peristiwa nahas tersebut terjadi, teman-teman korban mengaku tak berani menolong, karena ombak sangat besar. Proses pencarian yang dilakukan oleh warga dan pihak berwenang hingga kini masih belum membuahkan hasil.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/eri)

VIDEO TERBARU