Terkenal Karena Youtube, Hanin Dhiya Cerita Tentang Awal Karirnya
Kapanlagi.com - Jika kamu hobi nonton Youtube, pasti akrab dengan sosok Hanin Dhiya. Dirinya adalah runner-up acara Rising Star Indonesia tahun 2014 yang juga seorang Youtuber dengan konten-konten lagu cover.
Lantas, gimana ceritanya sampai lagu-lagu cover Hanin bisa ngehits banget di Youtube? Dirinya justru mengatakan jika pada awalnya hanya iseng main Youtube.
"Awalnya main Youtube itu iseng. Jadi dulu aku baru keluar dari Rising Star tahun 2014, kan bingung tuh mau ngapain lagi nih. Aku juga mau jaga eksistensi lagi kan, kenapa nggak coba Youtube aja," ucapnya.
Advertisement
Hanin Dhiya © Kapanlagi/Agus Apriyanto"Jadi dulu tuh Youtube belum booming kayak sekarang kan. Jadi iseng-iseng nyanyi, waktu itu pertama tahun 2014 bawain Stand Up For Love, lagunya Destiny's Child, dan itu kayak baru 1000 subscribers kalau nggak salah," tambahnya.
Dari situ, rupanya ada banyak orang yang tertarik dengan suara dan kemampuan bernyanyinya. Hanin sendiri juga sering menuruti request lagu dari para penggemarnya.
"Awalnya cuma iseng, tapi ternyata kesini-kesini banyak yang suka Alhamdulilah. Banyak yang request, banyak yang lihat juga. Karena banyak yang request, coba diturutin gitu. Kalau aku suka lagunya, aku turutin (buat dicover)," tutupnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/frs)
Advertisement
BERITA TERKAIT
-
Momen Haru di Depan Ka'bah, Al Ghazali dan El Rumi Cium Kaki Maia Estianty Saat Umroh
-
Detik-Detik Resbob Ditangkap Polda Jawa Barat Setelah Buron di Tiga Provinsi
-
Profil Atalia Praratya: Akademisi, Aktivis Sosial, Hingga Anggota DPR RI
-
Momen Maia Estianty Dan Alyssa Daguise Foto Berdua Saat Umrah Bareng: Anak Perempuan Pertama
-
Rencana Arbil Setelah Tersenggol Dari DA 7, Prioritaskan Orangtua & Pendidikan
-
-
Apa Yang Bikin Mae Soimah Menangis Saat Memberikan Pujiannya Kepada Coach Selfi Yamma?
-
Sah Jadi Magister Hukum, Uya Kuya Wisuda S2 di UNISSULA Usai Rampungkan Tesis 3 Bulan
