Kapanlagi.com - Gisella Anastasia bermain dalam film horor pertamanya, ANAK TITIPAN SETAN. Dalam film tersebut, dirinya berperan sebagai Putri, seorang ibu yang mengalami teror saat mengunjungi salah satu keluarganya. Gisel akui bahwa dirinya merupakan seorang yang penakut. Bahkan, dirinya sampai minta ditemani tidur oleh Talent Coordinator (Talco) usai syuting lantaran masih kepikiran dengan hal-hal menyeramkan dan intens yang ia lakukan saat syuting!
(kpl/atl)