Jadi Janda di Usia 19 Tahun, Mega SUCA 4: 'Cewek Lain Baru Ditembak Gue Udah Ditalak'

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Masuki babak 6 besar, para peserta Stand Up Comedy Academy (SUCA) 4 mulai menerima tantangan. Kemarin (16/10), tantangan yang harus ditaklukkan beragam, dan Mega harus terima tantangan membuat materi bertema cita-cita. Nah, lantas seperti apa tema ini diolah oleh Mega, si janda?


Cita-cita Mega nggak lain adalah menikah muda. Terwujud sudah, usia 17 tahun ia sudah berhasil jadi istri, dan usia 19 tahun sudah jadi janda. "Cewek-cewek lain (usia segitu) baru ditembak, gue udah ditalak. Cewek-cewek lain ke kampus ngurus nilai, gue ke KUA ngurus surat cerai," tukasnya di awal penampilan yang seketika bikin ngakak.


Nggak cuma itu, Mega juga ceritakan bagaimana bisa menikah muda jadi cita-cita hingga bagaimana kehidupannya setelah menikah. Nggak ketinggalan, lagi-lagi Awwe ia bawa dalam materinya. Yup, siapa yang nggak tahu bahwa Mega dan Awwe kabarnya terlibat cinlok. Ia baper saat tangannya dipegang oleh sang mentor. "Lagian ni orang, kalau berani jangan pegang tangan gua, pegang tangan bapak gua di depan penghulu, berani nggak lu gendut?" ujarnya mengakhiri set.


Nggak ketinggalan, lagi-lagi Awwe dibawa dalam materi Mega.Nggak ketinggalan, lagi-lagi Awwe dibawa dalam materi Mega.


Meski hampir seluruh bitnya hasilkan tawa, tapi Mega memang tidak maksimal. Waktu yang tersisa masih 30 detik, dan ia mengaku masih ada 3-4 bit yang belum dikeluarkan. Duh, sayang sekali ya. Gegara itu ia dapatkan koreksi dari para juri.


Abdel Achrian tampak jeli melihat penampilan Mega lebih dari sekedar kurang maksimal. "Kebrebet banget, kayak nggak ada soulnya. Tapi karena prosesnya bagus, ceritanya bagus, dapet-dapet aja gitu," tukas pria berkacamata ini. Lebih lanjut, Abdel menekankan materi Mega sebetulnya bagus hanya saja deliverynya kurang.


Para juri sepakat bahwa Mega malam itu tampil kurang maksimal.Para juri sepakat bahwa Mega malam itu tampil kurang maksimal.


Sementara Ge Pamungkas melihat bahwa Mega terlihat sangat menghafal, bahkan beberapa kali ngeblank. "Maksudnya kayak nggak lepas. Harusnya ketika kamu ngeblank itu kamu nggak nunduk," ujarnya.


Sementara pendapat berbeda keluar dari Arie Kriting. "Saya malah suka dengan materi-materinya Mega ya, maksudnya meskipun sudah beberapa minggu ada di sini Mega tetep berusaha memperkenalkan," jelas Arie.


Segala penilaian juri di atas ternyata mengantarkan Mega ke gerbang eliminasi. Yup, janda yang sukai tatto ini harus gantung mic semalam. Masuk bottom two bersama Didi, ia akhirnya harus pulang, tinggalkan panggung SUCA 4. Selamat jalan Mega, panggung-panggung besar menantimu di luar sana!




(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/mag)

VIDEO TERBARU